Peras Kepala Daerah, Pegawai KPK Gadungan Ditangkap di Senayan

Author : Administrator | Saturday, April 11, 2015 09:14 WIB
(Dari kiri ke kanan) Wakil Ketua KPK sementara Indriyanto Seno Adji, Wakil Ketua KPK Adnan Pandu Praja, Wakil Ketua sementara KPK Johan Budi, Ketua sementara KPK Taufiequrachman Ruki, Wakil Ketua sementara KPK Zulkarnain usai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (27/2/2015).

JAKARTA, KOMPAS.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap tangan seseorang yang mengaku pegawai KPK di sebuah hotel di kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (9/4/2015). Pimpinan sementara KPK Johan Budi mengatakan, pegawai gadungan KPK tersebut berinisial MH.

"Ada dugaan dia melakukan penipuan mengatasnamakan KPK kepada salah seorang kepala daerah," ujar Johan di Gedung KPK, Jakarta, Jumat (10/4/2015).

Namun, Johan enggan menyebutkan kepala daerah yang dimaksud. Johan mengatakan, modus oknum tersebut seolah dirinya dapat menghentikan perkara di KPK.

"Mengaku pegawai KPK atau orang yang seolah-olah bisa menghentikan perkara di KPK. Dicek ternyata bukan pegawai KPK," kata Johan.

KPK menyita uang sejumlah 90 ribu dolar Singapura dari tangan MH. Johan mengatakan, saat ini MH tengah ditangani oleh Polda Metro Jaya.

Harvested from: http://nasional.kompas.com
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: