Nomor 1 Bukan ITS, Ini Daftar Universitas Terbaik di Jawa Timur, UMM Peringkat Berapa? Cek di SINI

Author : Humas | Thursday, March 16, 2023 11:36 WIB | Suara Merdeka - Suara Merdeka

Ilustrasi: Ternyata ini daftar universitas terbaik di Jawa Timur. (PEXELS/ Pixabay)

Ilustrasi: Ternyata ini daftar universitas terbaik di Jawa Timur. (PEXELS/ Pixabay)

SUARA MERDEKA JOGJA - Ternyata nomor 1 bukan ITS, cek di sini daftar universitas terbaik di Jawa Timur, simak juga UMM ada di peringkat berapa.

Adapun daftar universitas terbaik di Jawa Timur tersebut berdasarkan dari UniRank 2022, dan dari sejumlah kampus di Indonesia terdapat 582 universitas Indonesia yang memenuhi kriteria.

Tentu saja info daftar universitas terbaik ini sangat bermanfaat termasuk bagi siswa - siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) yang akan lulus di tahun ini.

Jawa Timur sendiri merupakan salah satu Provinsi yang dikenal memiliki sederet perguruan tinggi yang cukup populer.

Sebut saja ITS, Universitas Airlangga, Universitas Brawijaya, Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Universitas Malang (UM), hingga Universitas Negeri Surabat=ya.

Namun rupanya, nomor satu atau yang berada di urutan teratas bukanlah Institut Teknologi Sepuluh Nopember atau ITS.

Tentu saja hal tersebut cukup mengejutkan dikarenakan ITS sendiri merupakan salah satu perguruan tinggi yang cukup favorit di kalangan masyarakat.

Lalu, mana universitas terbaik di Jawa Timur menurut UniRank di tahun 2022? Berikut daftar lengkap 15 perguruan tinggi teratas di Jawa Timur:

1. Universitas Brawijaya: Peringkat 3 Nasional

2. Universitas Airlangga: Peringkat 5 Nasional

3. Insitut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS): Peringkat 12 Nasional

4. Universitas Jember: Peringkat 19 Nasional

5. Universitas Negeri Malang: Peringkat 20 Nasional

6. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM): Peringkat 23 Nasional

7. Universitas Islam Negeri Sunan Ampel: Peringkat 36 Nasional

8. Universitas Islam Negeri Mauana Malik Ibrahim Malang: Peringkat 40 Nasional

9. Universitas Kristen Petra: Peringkat Nasional 44

10. Universitas Islam Malang: Peringkat 48 Nasional

11. Universitas Surabaya: Peringkat 56 Nasional

12. Universitas Muhammadiyah Ponorogo: Peringkat 59 Nasional

13. Universutas Negeri Surabaya: Peringkat 61 Nasional

14. Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya: Peringkat 77 Nasional

15. Universutas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur: Peringkat 81 Nasiona;

Demikian info daftar universitas terbaik di Jawa Timurnomor 1 ada Universitas Brawijaya sedangkan UMM berada di peringkat ke - 6.***

Harvested from: jogja.suaramerdeka.com/pendidikan/188022546/nomor-1-bukan-its-ini-daftar-universitas-terbaik-di-jawa-timur-umm-peringkat-berapa-cek-di-sini?page=3
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: