Arema FC Apresiasi Bantuan Pulihkan Mental Korban Tragedi Kanjuruhan

Author : Humas | Sunday, October 09, 2022 19:12 WIB | Berita Satu -

Suasana Stadion Kanjuruhan di Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu, 2 Oktober 2022.

Suasana Stadion Kanjuruhan di Kabupaten Malang, Jawa Timur, Minggu, 2 Oktober 2022.

Malang, Beritasatu.com - Arema FC mengucapkan terimakasih atas banyaknya pihak yang memberikan dukungan pasca-tragedi Kanjuruhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada (1/10/2022). Salah satu upaya yang dilakukan adalah memulihkan mental bagi yang terdampak secara psikologis.

Manajemen Arema FC sudah melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Malang dan organisasi yang fokus pada bidang psikologi seperti Himpsi (Himpunan Psikologi Indonesia) Malang Raya yang tersebar di universitas yang ada di Malang seperti UMM, UIN, UB dan UNMER.

Selain itu dukungan juga diberikan oleh organisasi seperti Save The Children, Maharesigana, MDMC dan LKK-NU.

“Koordinasi sudah kami lakukan berkaitan dengan layanan psikososial terhadap korban yang terdampak secara psikis, banyak posko yang sudah didirikan berkaitan dengan hal ini. Kami mengucapkan terimakasih kepada pihak-pihak yang sudah memberikan dukungan berkaitan dengan pemulihan mental atau pemulihan trauma atas insiden yang terjadi di Kanjuruhan,” ungkap media officer Arema FC, Sudarmaji dilansir laman resmi Arema FC, Minggu (9/10/2022).

Layanan psikososial tersebut dapat dengan mudah diakses oleh masyarakat, selain tersebar di beberapa Universitas juga dibuka hotline di nomor 0812-3257-5796.

Harapannya, hotline tersebut bisa menjangkau masyarakat yang terdampak secara psikis dan membutuhkan pendampingan untuk memulihkan mental.

Harvested from: https://www.beritasatu.com/amp/bola/986933/arema-fc-apresiasi-bantuan-pulihkan-mental-korban-tragedi-kanjuruhan
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: