HSBC Dorong Penetrasi Keuangan Inklusif

Author : Administrator | Wednesday, October 12, 2016 06:07 WIB

 

AFP/Anthony WALLACE

BANK HSBC Indonesia berkolaborasi dengan Putra Sampoerna Foundation (PSF) mengembangkan tiga program keuangan inklusi di daerah. Berbagai program yang mempermudah warga masyarakat untuk mengakses produk dan jasa keuangan itu dimaksudkan untuk membantu pemerintah meningkatkan penetrasi keuangan inklusif.

"Kita keluarkan program edukasi keuangan dan perbankan yang nantinya dapat memberikan efek berkelanjutan terhadap keuangan inklusif di Indonesia," ujar Senior Vice President and Head of Corporate Sustainability HSBC Indonesia Nuni Sutyoko kepada Media Indonesia, di Jakarta, kemarin (Selasa, 11/10).

Ketiga program itu ialah training of trainer (ToT) yang menyasar dosen-dosen dari puluhan kampus di Indonesia, program professional development program (PDP) yang merangkul para bankir muda dari berbagai bank dan institusi keuangan daerah untuk mengakselerasi pemahaman mereka terhadap dunia keuangan dan perbankan, dan yang terakhir mereka baru saja membuka mata kuliah dengan konsentrasi khususbanking & finance di Sampoerna University (SU) sebagai wadah untuk mengedukasi para penerus bangsa.

Ia pun menambahkan ketiga program tersebut sudah disusun secara strategis sebagai wadah diskusi di antara para akademisi dan pelaku industri keuangan dan perbankan sekaligus memberi akses yang luas terhadap beragam informasi global sebagai referensi pembelajaran dan penelitian.

Pada kesempatan yang sama, Program Manager HSBC-PSF Banking & Finance Program Bambang Setiono menambahkan pihaknya juga akan menerbitkan modul-modul terkait dengan layanan perbankan yang sebelumnya tidak ditemui di universitas tetapi ilmunya diterapkan di dunia kerja. Hal itu bertujuan untuk membantu pemerintah melahirkan banyak bankir muda yang siap kerja.

Bambang menambahkan, sejak dijalankan pada tahun lalu, program tahap pertama ToT dan PDP tersebut saat ini telah dilaksanakan di dua kota besar, yakni Jakarta dan Medan, dengan mengundang perwakilan dari dosen dan bankir seluruh Indonesia untuk mengikuti pelatihan. Nantinya khusus untuk dosen akan dilengkapi dengan proyek-proyek pengabdian.(Arv/E-4)

من المقطوع: http://www.mediaindonesia.com/news/read/71699/hsbc-dorong-penetrasi-keuangan-inklusif/2016-10-12
Shared:

Comment

Add New Comment


characters left

CAPTCHA Image


Shared: